SAMARINDA – Gubernur Kaltim H Awang Faroek Ishak mengimbau agar masyarakat memanfaatkan keberadaan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), sebagai sarana pelayanan kesehatan terdepan, sebelum datang dan berobat ke rumah sakit.
“Saya minta agar masyarakat terlebih dulu datang dan berobat ke Puskesmas sebelum datang ke rumah sakit. Terkecuali yang memang sudah mendapatkan rujukan harus ke rumah sakit,” ujar Awang Faroek di sela-sela kunjungan dan inspeksi mendadak (Sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjachranie Samarinda, Senin (12/8).
Apalagi lanjutnya, Pemprov melalui pemerintah kabupaten dan kota terus memberikan dukungan terhadap pengembangan sarana kesehatan tersebut hingga menjadi Puskesmas 24 Jam dengan ketersediaan tenaga kesehatan maupun dokter berkualitas.
Menurut dia, ketersediaan Puskesmas untuk memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di masing-masing kecamatan agar warga tidak perlu bersusah payah atau antri terlalu lama di rumah sakit.
Pada dasarnya Pemprov terus memberi dukungan penuh terhadap peningkatan sarana dan prasarana termasuk fasilitas dan peralatan di setiap Puskesmas. Sehingga, masyarakat terlayani dengan ketersediaan tenaga dan peralatan memadai.
Sementara itu, untuk Puskesmas 24 jam yang dibangun dengan kelengkapan tenaga kesehatan baik tenaga dokter, bidan maupun perawat serta peralatan kesehatan untuk memberikan pelayanan bagi warga dengan fasilitas rawat inap layaknya rumah sakit.
“Saya harap masyarakat tetap mengutamakan datang berobat ke Puskesmas. Karena, kita terus berupaya meningkatkan kualitas dan kapasitas yang tersedia di setiap puskesmas. Sesaui komitmen menjadikan sektor kesehatan sebagai program prioritas pembangunan,” ujarnya.
Saat ini dari target 224 Puskesmas 24 Jam di seluruh wilayah Kaltim telah terbangun 127 unit di 14 kabupaten dan kota. Harapannya, kedepan rumah sakit daerah hanya dijadikan sebagai rumah sakit rujukan.
“Nantinya, rumah sakit ditingkatkan tipenya dan melayani pasien rujukan yang datang dari daerah-daerah. Komitmen kita untuk terus menambah dan meningkatkan kualitas peralatan rumah sakit, sehingga masyarakat tidak perlu ke luar Kaltim untuk berobat,” ungkap Awang Faroek.(yans/hmsprov).
//Foto : Gubernur Kaltim H Awang Faroek Ishak menyapa sejumlah warga yang berobat ke Rumah Sakit A Wahab Sjahranie.(fajar/humasprov kaltim)
26 Maret 2018 Jam 20:35:28
Kesehatan
21 Februari 2021 Jam 10:08:03
Kesehatan
10 September 2020 Jam 10:27:05
Kesehatan
03 Desember 2014 Jam 00:00:00
Kesehatan
12 November 2018 Jam 21:58:48
Kesehatan
14 Februari 2014 Jam 00:00:00
Kesehatan
02 Maret 2021 Jam 20:08:57
Kesehatan
02 Maret 2021 Jam 15:20:46
Kesehatan
02 Maret 2021 Jam 15:19:34
Kesehatan
01 Maret 2021 Jam 19:59:22
BNN
01 Maret 2021 Jam 19:59:07
Sumber Daya Manusia
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
06 November 2019 Jam 23:11:58
Siaran Pers
23 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
07 April 2019 Jam 18:30:23
Kolom Minggu
09 Oktober 2018 Jam 18:40:49
Kepemudaan dan Olahraga
24 Januari 2017 Jam 00:00:00
Prestasi
27 September 2013 Jam 00:00:00
Statistik
07 Mei 2013 Jam 00:00:00
Kewirausahaan
16 Oktober 2018 Jam 18:39:14
Kegiatan Pemerintah