Antisipasi Virus Mers Corona dan Ebola
BALIKPAPAN-Mencegah adanya virus Mers Corona dan Ebola dari Timur Tengah, panitia kedatangan jamaah haji terus meningkatkan pengawasan kesehatan kepada masing-masing jamaah yang tiba di Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan, 13-30 Oktober 2014.
Penegasan ini disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kaltim H Saifi ketika menerima kedatangan jamaah haji Kloter I Embarkasi Balikpapan. Pemeriksaan akan dilakukan jajaran Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim untuk mendeteksi keberadaan virus mematikan tersebut.
“Kita berharap jamaah haji yang masih berada di tanah suci dapat menjaga kesehatan. Karena jamaah akan melalui masa kelelahan yang akan semakin meningkat. Tim kesehatan akan meningkatkan intensitas pengawasan demi menjaga kesehatan jamaah hingga proses kedatangan berakhir. Bahkan, ketika tiba di Balikpapan setiap jamaah akan diperiksa untuk pengawasan kesehatan mereka,” kata Saifi di Asrama Haji Balikpapan, Senin (13/10).
Langkah ini ditempuh untuk mencegah dan mendeteksi kemungkinan terjadinya penularan penyakit virus Mers Corona dan Ebola. Jadi, tim Dinas Kesehatan akan melakukan pemeriksaan secara umum setiap jamaah yang tiba di Balikpapan.
“Di Embarkasi Balikpapan mereka akan diperiksa oleh tim kesehatan dengan alat khusus. Jika ada yang terdeteksi, maka akan dikarantina secara intensif untuk dilakukan pengobatan dan perawatan serta dirujuk ke rumah sakit yang telah ditentukan panitia haji,” jelasnya.
Selain itu, setiap jamaah haji wajib memeriksakan diri ke puskesmas atau rumah sakit terdekat dalam 21 hari sesudah tiba di tanah air atau di daerah dengan membawa buku kesehatan haji. (jay/sul/hmsprov)
////Foto : Kedatangan jamaah haji Kloter I Embarkasi Balikpapan disambut Wagub Mukmin Faisyal Kesehatan jamaah akan terus dipantau. (syaiful/humasprov)
28 April 2019 Jam 21:18:20
Agama
10 Mei 2018 Jam 21:38:10
Agama
01 Agustus 2017 Jam 08:13:13
Agama
16 Agustus 2013 Jam 00:00:00
Agama
28 September 2013 Jam 00:00:00
Agama
11 April 2018 Jam 13:56:20
Agama
10 Desember 2019 Jam 23:14:49
Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah
10 Desember 2019 Jam 23:11:23
Lingkungan Hidup
10 Desember 2019 Jam 23:10:07
Lingkungan Hidup
10 Desember 2019 Jam 23:07:55
Peternakan
10 Desember 2019 Jam 23:06:07
Kegiatan Pemerintah
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
23 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
06 November 2019 Jam 23:11:58
Siaran Pers
25 Oktober 2017 Jam 13:13:24
Ketetapan Pemerintah
21 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
04 Juli 2019 Jam 21:19:36
Pendidikan
07 September 2018 Jam 17:39:25
Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah
26 Januari 2016 Jam 00:00:00
Pendidikan
28 Februari 2018 Jam 19:26:07
Kerjasama Pemerintahan