SAMARINDA - Asisten Administrasi Umum Setprov Kaltim H Bere Ali menegaskan jangan meragukan komitmen dalam penanganan banjir. Karena, hingga saat ini Pemprov Kaltim terus berupaya mengatasi permasalahan tersebut. Bere Ali mengatakan permasalahan banjir di Kaltim menjadi perhatian serius DPRD Kaltim ketika Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap Raperda Pertanganggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran (TA) 2018.
"Pemprov dari dulu sudah berupaya bagaimana mengatasi permasalahan banjir di Kaltim. Tak terkecuali di ibukota provinsi (Samarinda) dan itu terbukti. Karena itu, jangan ragukan komitmen kami," kata Bere Ali di Gedung Utama DPRD Kaltim, Senin (17/6/2019).
Bere Ali mengatakan, salah satu contoh yang telah dilakukan Pemprov Kaltim untuk mengatasi banjir adalah memberikan alokasi anggaran kepada Pemkot Samarinda untuk normalisasi banjir di ibukota. Dukungan melalui program normalisasi banjir di wilayah Lambung Mangkurat Samarinda terbukti berjalan baik. Termasuk dibeberapa titik yang sudah dilakukan pembangunan normalisasi di ibukota.
"Artinya, pemerintah memiliki komitmen yang tinggi untuk menyelesaikan permasalahan ini. Bahkan hingga sekarang terus dianggarkan," jelasnya.
Selain itu, masyarakat maupun dewan juga harus bijak menyikapi kondisi cuaca ekstrim. Karena, kondisi cuaca ikut mempengaruhi terjadinya bencana banjir. Misal, curah hujan sangat-sangat besar, maka debit air sungai maupun dipenampungan resapan air juga akan naik bahkan meluap. "Jadi, cuaca harus diperhatikan. sehingga permasalahan bukan menjadi kesalahan pemerintah. Tetapi bagaimana bijak menyikapi kondisi cuaca jadi perhatian bersama," ungkapnya. (jay/her/yans/humasprovkaltim)
21 September 2013 Jam 00:00:00
Pemerintahan
13 Desember 2016 Jam 00:00:00
Pemerintahan
08 Agustus 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
29 Juli 2019 Jam 21:54:11
Pemerintahan
28 Agustus 2020 Jam 21:06:31
Pemerintahan
25 Oktober 2016 Jam 00:00:00
Pemerintahan
30 April 2021 Jam 06:47:16
Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah
30 April 2021 Jam 06:46:34
Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah
14 April 2021 Jam 19:41:18
Kesehatan
13 April 2021 Jam 04:09:10
Kesehatan
13 April 2021 Jam 04:08:50
Berita Acara
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
06 November 2019 Jam 23:11:58
Siaran Pers
07 April 2019 Jam 18:30:23
Kolom Minggu
23 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
19 Mei 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
19 Februari 2019 Jam 22:52:28
Kegiatan Pemerintah
19 Februari 2013 Jam 00:00:00
Pembangunan
13 April 2020 Jam 12:40:19
Berita Foto
22 Januari 2013 Jam 00:00:00
Kesehatan