Bukan Sekadar Lari, Maratua Run Suguhkan Surga Tropis Tersembunyi Kalimantan Timur

Maratua - Ratusan peserta memadati kantor Kecamatan Maratua untuk mengikuti Maratua Run 2025 dengan Kategori 10k Open, 10k National dan 5k National yang berlangsung meriah pada Sabtu (15/2) pagi. 

Img 3937

Img 3935

Acara yang digelar di Pulau Maratua Kalimantan Timur ini menjadi event lari yang bukan sekedar kompetisi fisik. Berbeda dari lomba lari pada umumnya, Maratua Run menawarkan pengalaman tak terlupakan di tengah keindahan alam tropis yang masih alami dan asri.

Race event pertama di Maratua ini diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari masyarakat umum berbagai daerah Kaltim serta atlet nasional dan internasional.

Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik secara resmi membuka Maratua Run 2025 dengan melepas para peserta di garis start. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi terhadap antusiasme masyarakat yang turut serta dalam kegiatan ini.

"Para pelari terima kasih sudah datang ke Maratua, ini adalah salah satu destinasi wisata premium yang dimiliki Maratua," ucap Akmal.

Img 3946

Ia menekankan, Maratua Run bukan hanya ajang olahraga, melalui para peserta runner yang hadir di sini diharapakan akan memperkenalkan Maratua sebagai destinasi wisata eksotis kebanggaan Kaltim.

"Semoga melalui event run ini, Kaltim bisa mempromosikan tempat eksotisnya dan menjadi kebanggaan Indonesia di masa yang akan datang," katanya.

“Maratua Run bukan hanya ajang olahraga, tetapi juga menjadi wadah mempererat silaturahmi dan meningkatkan kebugaran. Semangat berkompetisi dan tetap utamakan keselamatan,” ujar Akmal menyemangati.

Selain itu, peserta yang mengikuti Maratua Run tidak hanya akan merasakan tantangan berlari di trek yang variatif, tetapi juga diajak menikmati pemandangan luar biasa sepanjang rute yang dirancang untuk mengoptimalkan keindahan alam.

"Maratua Run 2025 menjadi bukti bahwa lari bukan hanya soal kecepatan, tetapi juga tentang meresapi pengalaman dan keindahan alam yang mempesona," pungkas Akmal.

Img 4016

Event ini diharapakan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Kegiatan ini juga mendukung pelestarian alam dengan mengedepankan konsep eco-friendly.

Img 4119

Tampak hadir mengikuti Maratua Run 2025, Sekretaris Daerah Kaltim Sri Wahyuni, Wakil Bupati Berau H Gamalis serta Kepala Perangkat Daerah (PD) di lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. (ara/ty)