Samarinda - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar acara Halal Bihalal di Gedung Lamin Etam Kantor Gubernur Kaltim, Rabu (16/04/2025). Agenda ini merupakan agenda rutin yang selalu DWP Kaltim gelar setiap tahunnya dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan keimanan sesama anggota.
Dengan tema “Tingkatkan Ketaqwaan Dengan Membangun Kebersamaan dan Saling Memaafkan” acara ini juga dirangkai kegiatan khataman Al-Qur'an yang dihadiri oleh anggota pengurus DWP dari tingkat Provinsi hingga Perangkat Daerah Kaltim.
Ketua DWP Kaltim, Nurul Atika Ujang menekankan pentingnya acara Halal Bihalal sebagai momentum untuk memperkuat tali persaudaraan, saling memaafkan dan memperbaiki hubungan yang mungkin sempat kurang harmonis.
"Sebagai manusia, kita tidak lepas dari kesalahan. Oleh karena itu, mari kita melapangkan dada dan membuka pintu maaf dengan penuh keikhlasan. Mari kita saling memberi maaf agar hati kembali fitrah dan suci," ungkapnya.
Halal bi Halal ini menghadirkan siraman rohani melalui ceramah singkat oleh Ustadz Achmad Endang Sukandi, juga menampilkan pemenang lomba lagu religi yang sebelumnya dilaksanakan pada bulan Ramadan lalu.
Dalam khataman Al-Qur'an, anggota DWP Kaltim membaca dan mengakhiri bacaan Al-Qur'an secara berjamaah, menandai penyelesaian khataman yang telah mereka lakukan sebagai bukti komitmen dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
“Budaya membaca Al-Qur’an sangat baik agar anggota dan pengurus DWP yang muslim semakin dekat dengan kitab sucinya. Al-Qur’an sebagai petunjuk yang berisi aturan dan larangan yang harus menjadi pedoman agar manusia terhindar dari kesengsaraan di dunia dan akhirat, karena dengan membacanya menghadirkan ketenangan dan keteguhan hati serta kebaikan bagi orang yang membaca serta mengamalkannya,” tutur Atika.
Melalui rangkaian kegiatan ini, DWP Kaltim terus berupaya memperkuat ikatan Ukhuwah Islamiyah dan silaturahmi antar anggotanya. Acara gabungan khataman Al-Qur'an dan Halal Bi Halal ini mencerminkan komitmen DWP Kaltim dalam menjalankan roda organisasi dan ibadah dengan penuh kebersamaan dan kekompakan. (cht/pt)