Bontang - Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-63, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Apel Besar yang dilaksanakan bersamaan dengan Perkemahan Wirakarya di Stadion Taman Prestasi, Kelurahan Bontang Lestari, Rabu (14/8/2024).
Acara tersebut dihadiri oleh pengurus Kwarda Kaltim, Kwarcab Kabupaten/Kota, Dewan Kerja Daerah (DKD), Dewan Kerja Cabang (DKC), Pimpinan Satuan Karya (Saka), para Pembina, serta anggota Pramuka Penegak dan Pandega. Tahun ini, tema Hari Pramuka Nasional adalah "Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI".
Wali Kota Bontang, Basri Rase, yang mewakili Penjabat Gubernur Kalimantan Timur dan juga menjabat sebagai Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Pramuka Bontang, menyampaikan sambutan yang menekankan pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Dalam sambutannya, Basri Rase menggarisbawahi bahwa di tengah era globalisasi yang semakin kompleks, Gerakan Pramuka memiliki peran strategis dalam membentuk karakter generasi muda.
"Pancasila sebagai landasan negara sangat relevan dalam tatanan zaman yang kita hadapi saat ini. Gerakan Pramuka tidak hanya melahirkan generasi yang tangguh dan mandiri, tetapi juga generasi yang memiliki kecintaan mendalam terhadap Pancasila sebagai dasar negara," ujarnya.
Dia juga menekankan bahwa nilai-nilai Pancasila yang ditanamkan kepada anggota Pramuka merupakan fondasi penting untuk menjaga keutuhan NKRI di tengah ancaman disintegrasi, radikalisme, dan tantangan lainnya.
"Pramuka harus tampil terdepan sebagai penjaga persatuan dan kesatuan bangsa," tegasnya.
Menurut Basri, Gerakan Pramuka telah terbukti efektif dalam membentuk generasi muda yang mandiri, disiplin, dan bertanggung jawab tinggi. Nilai-nilai Pancasila yang diterapkan dalam Gerakan Pramuka bukan hanya teori semata, tetapi dihayati dan dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari.
"Saya berharap Gerakan Pramuka di Kalimantan Timur dapat terus berkembang dan berinovasi, menjawab tantangan zaman dengan tetap berpegang teguh pada nilai-nilai dasar yang telah menjadi landasan sejak awal berdirinya," tambahnya.
Acara tersebut juga diisi dengan penyerahan penghargaan bergengsi dalam Gerakan Pramuka, termasuk Lencana Melati, Darmabakti, Karya Bakti, Pancawarsa dan Pramuka Garuda. Penampilan drum band Batalyon Arhanud 7/Agni Bala Cakti dan Pramuka Pandega turut meriahkan suasana peringatan Hari Pramuka ke-63 di Kota Bontang.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Kaltim, Fachruddin Djaprie, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur H. Muhammad Faisal yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Kehumasan dan Informatika, serta Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Timur, Drs. Muhammad Syafranuddin, dan pejabat lainnya dari Pemprov Kaltim. (rey/pt)